Advertisement here

Sablon Tinta Discharge: Salah Satu Jenis Sablon Cocok Untuk Kaos Distro

Sablon Tinta Discharge


Assalamualaikum Wr.Wb
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang sablon tinta discharge dan tinta plascharge. Kedua tinta ini dari karakter sangat mirip sekali namun ada sedikit perbedaan, nah kira kira bagaimana penjelasan lebih lanjut tentang kedua tinta ini, mari kita bahas.


Tinta Discharge adalah tinta yang berbahan dasar air atau waterbase yang biasa disebut superwhite sesuai dengan namanya yaitu berwarna putih


Apa itu Tinta Discharge ?


Oke yang pertama saya akan menjelaskan tentang tinta discharge terlebih dahulu. Tinta Discharge adalah tinta yang berbahan dasar air atau waterbase yang biasa disebut superwhite sesuai dengan namanya yaitu berwarna putih lalu kita campurkan dengan menggunakan pigmen warna seperti merah, cream dan warna warna lain sesuai dengan kebutuhan yang intinya ada bibit warnanya.

Setelah mendapatkan warna yang kita butuhkan lalu tinta dicampur, setelah itu dikocok sampai merata sehingga warna putih yang sebelumnya itu menghilang. Kemudian tinta diaduk dengan menggunakan discharge agent sekitar 5% dari berat tinta yang kita inginkan, bisa juga lebih tetapi kalau terlalu banyak bisa tembus ke kaos bagian dalam sehingga menimbulkan efek warna kecoklatan seperti terbakar.

Karakter Tinta Discharge


Nah untuk karakter tinta discharge itu sendiri mungkin orang awam akan mengira kalau tinta itu pada saat ditarik akan terkesan seperti pecah padahal itu bukan pecah sebenernya, tetapi itu adalah sungai bahan apabila ditarik seakan-akan tinta tersebut mengikuti dan meresap ke bahan tersebut dan bila kita sentuh itu akan terasa halus menyatu dengan kain.

Tidak seperti awalan setelah di sablon, tinta akan masih terasa diatas kain. Jika sudah dicuci sampai dua atau tiga kali dia akan semakin lembut dan makin menyatu dengan bahan. Maka dari itu orang yang memakainya akan merasa nyaman 

Apa Kekurangan Tinta Discharge?


Dari segi produksi tinta discharge itu tergolong sangat cepat basinya kalau tidak salah tinta ini hanya dapat bertahan selama kurang lebih 2-3 jam setelah dicampur dengan discharge agent yang tadi. Maka dari kalian yang ingin memproduksi kaos dengan menggunakan sablon tinta discharge diharapkan untuk merespon dengan cepat apa yang orang produksi tanyakan.

Mungkin di kesempatan berikutnya saya akan membahas sablon plascharge. Mohon maaf apabila ada salah ucapan, ketikan dan ada persamaan kata. Tulis di kolom komentar untuk selanjutnya apa yang bisa saya bahas.

Terima kasih.

Tangkurak Sablon
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
Related Post
Discharge,Manual